Rumus Perhitungan Energi Listrik
Posting kali ini akan membahas tentang bab energi
dan daya listrik yang merupakan pembelajaran fisika di kelas IX / 3 SMP.
Energi adalah
kemampuan untuk melakukan usaha. Maka pengertian energi listrik adalah
kemampuan untuk melakukan atau menghasilkan usaha listrik (kemampuan yang
diperlukan untuk memindahkan muatan dari satu titik ke titik yang
lain). Energi listrik dilambangkan dengan W.
Sedangkan perumusan yang digunakan untuk menentukan besar energi listrik adalah :
Sedangkan perumusan yang digunakan untuk menentukan besar energi listrik adalah :
W = Q.V
keterangan :
W = Energi listrik ( Joule)
Q = Muatan listrik ( Coulomb)
V = Beda potensial ( Volt )
W = Energi listrik ( Joule)
Q = Muatan listrik ( Coulomb)
V = Beda potensial ( Volt )
Karena I = Q/t maka diperoleh
perumusan turunan sebagai berikit:
W = (I.t).V
W = V.I.t
W = V.I.t
Apabila persamaan tersebut dihubungkan dengan
hukum Ohm ( V = I.R) maka diperoleh perumusan
W = I.R.I.t
Satuan energi listrik lain yang sering digunakan
adalah kalori, dimana 1 kalori sama dengan 0,24 Joule selain itu juga menggunakan
satuan kWh (kilowatt jam).
Contoh Soal:
1. Sebuah solder listrik yang bertegangan 120 volt dilalui listrik
2 ampere. Tentukan energi kalor yang timbul setelah solder dialiri listrik
selama 1 menit.
Penyelesaian
Diketahui:
V = 120 v
I = 2 A
t = 1 menit = 60 s
Dktanyakan: W = .....?
Jawab
W = I x V x t
W = 2 x 120 x 60
W = 14.400 Joule
Semoga dapat bermanfaat bagi teman-teman
pembaca. Masih banyak lagi postingan mengenai pelajaran fisika lainnya.