Perbedaan Ciri - Ciri Negara Maju dan Negara Berkembang
Perbedaan Ciri - Ciri Negara Maju dan Negara Berkembang - Baik itu negara maju maupun negara berkembang keduanya memiliki ciri-ciri yang berbeda yang disebut dengan ciri-ciri negara maju dan ciri-ciri negara berkembang.
Indonesia sendiri termasuk dalam negara berkembang, sedangkan contoh negara maju adalah jepang, amerika, dan negara-negara di eropa
Lalu apa saja Ciri - Ciri Negara Maju dan Negara Berkembang? dan apa pula Perbedaan Ciri - Ciri Negara Maju dan Negara Berkembang ? Untuk mengetahuinya simak penjelasan di bawah ini
بِسْــــــــــــــــــمِ
اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ
وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Perbedaan Ciri - Ciri Negara Maju dan Negara Berkembang
Negara yang sudah berhasil dalam pembangunan disebut negara maju,sedangkan negara yang sedang giat-giatnya membangun disebut negara berkembang.
Kemajuan suatu bangsa dapat dilihat dari hasil-hasil pembangunan yang telah dicapainya. Indikator keberhasilan pembangunan suatu bangsa dapat dilihat dari beberapa aspek antara lain: peningkatan pendapatan perkapita, penurunan masyarakat miskin, penurunan ketimpangan penerimaan pendapatan, penurunan kesenjangan hidup, penurunan tingkat kematian bayi, penurunan angka buta huruf, dan penurunan pertumbuhan penduduk.
# Ciri - Ciri Negara Berkembang
Ciri-ciri negara berkembang, antara lain:
1. tingkat kehidupan rendah,
2. tingkat produktivitas rendah,
3. tingkat pertumbuhan penduduk dan angka ketergantungan tinggi,
4. ketergantungan pada sektor pertanian dan produksi primer, dan
5. ketergantungan dalam hubungan internasional.
# Ciri - Ciri Negara Maju
Ciri-ciri negara maju, antara lain:
1. pertumbuhan penduduk kecil;
2. kegiatan ekonomi berbasis perdagangan, industri, dan jasa;
3. sebagian besar penduduk tinggal di perkotaan;
4. angka harapan hidup tinggi;
5. pendapatan perkapita tinggi;
6. tingkat pendidikan penduduk rata-rata tinggi; dan
7. angka kematian bayi kecil.
# Contoh - Contoh Negara Berkembang
Kelompok negara-negara berkembang secara umum menempati Benua Afrika, Benua Asia, dan kawasan Amerika Selatan. Mereka pada umumnya adalah negara-negara korban imperialisme di masa lalu. Kebanyakan negara berkembang menempati belahan bumi Selatan, sehingga mereka juga sering dijuluki sebagai “Negara Selatan”.
Indonesia salah satu contoh negara berkembang |
# Contoh - Contoh Negara Maju
Kelompok negara-negara maju secara umum terletak di Benua Eropa, khususnya Eropa Barat dan kawasan Amerika Utara. Rata-rata mereka terletak di belahan bumi Utara, oleh karena itu mereka juga sering dijuluki sebagai “Negara Utara”
Perancis salah satu negara maju |
Nah, itulah Perbedaan Ciri - Ciri Negara Maju dan Negara Berkembang semoga kamu yang lagi belajar IPS tentang ciri-ciri negara tersebut bisa paham yah.
Wabillahi taufiq Wal
Hidayah … Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu alla ila ha illa anta
astaghfiruka wa atuubu ilaika … Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.